Kamis, 25 April 2024

Pramuka Tak Pernah Layu Untuk Terus Berbakti

Facebook
WhatsApp
Telegram
Twitter

Salam Pramuka,

Pramuka tak pernah berhenti dalam mendarmabaktikan diri bagi Negeri dikala pertiwi sedang berduka. Beberapa anggota Pramuka Peduli (Pramuli), Unit Bantu Pertolongan Pramuka (Ubaloka) Kwarcab Jepara, dan Relawan Penanggulangan Bencana Jepara bersama masyarakat Dukuh Gronggong, Desa Tanjung, Pakisaji Jepara, pada Selasa (1/3) siang hingga menjelang petang terus bahu membahu membersihkan material longsoran yang menutup akses jalan utama desa menuju wisata alam Kali Bening, agar dapat kembali normal.

Tanah longsor dengan lebar 8 meter dan panjang 16 meter tersebut terjadi di wilayah Dukuh Gronggong RT 28/04 Desa Tanjung, Pakisaji pada Selasa, Pukul 10.05 WIB. Tingginya curah hujan mengakibatkan jalan utama di dukuh tersebut lumpuh karena tertimbun material tanah.

Atas kerja keras seluruh komponen di lokasi bencana serta dukungan warga, pada pukul 18.00 WIB, proses pembersihan selesai dan jalur kembali terbuka untuk aktivitas warga.

Pusinfo Kwarcab Jepara (ZP_14)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *