Minggu, 26 Maret 2023

Pramuka Peduli Kwarran Donorojo Gelar Donor Darah, Bakti Untuk Negeri

Facebook
WhatsApp
Telegram
Twitter

Salam Pramuka,

Pramuka Peduli Kwarran Donorojo Gelar kegiatan Donor darah dalam rangka aksi kepedulian sosial, bekerjasama dengan PMI Kabupaten Jepara. Kegiatan digelar di Kantor Satkordikcam Donorojo Jepara Jawa Tengah. Minggu (29/1/2023). Kegiatan diikuti 41 peserta dari pengurus dan anggota Pramuka di Kwarran Donorojo dan masyarakat sekitar.

Menurut Sholahudin selaku Ketua Pramuka Peduli mengatakan, “Aksi kepedulian seperti Donor Darah ini harus dilakukan untuk membangun masyarakat yang madani dan peduli”.

Ditempat yang sama, Mashud mewakili Kwarran selaku tuan rumah kegiatan, mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan oleh pihak Pramuka Peduli. “Dengan adanya kegiatan Donor Darah ini, semoga menjadi langkah yang baik untuk mendidik para generasi muda khususnya yang tergabung dalam Pramuka Kwarran Donorojo agar selalu berdampak untuk sosial, dan harapannya menjadi penyemangat bagi masyarakat sekitar Donorojo untuk ikut berpartisipasi dalam aksi kepedulian sosial yang baik ini.” Kata Mashud.

Disisi lain, Menurut Sulastri sebagai warga setempat sangat senang bisa mengikuti kegiatan tersebut. “Saya senang bisa berbagi dengan orang lain. Setetes darah, sangat berarti bagi orang lain,” ungkapnya.

Dilokasi kegiatan terlihat Masyarakat Desa Donorojo sangat antusias mengikuti kegiatan sosial Donor Darah yang diselenggarakan oleh Kwarran Donorojo Jepara tersebut.

Sumber: Liputan7

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *